Rabu, 27 Januari 2010

Manusia

Manusia

Setiap orang selalu merasa dirinya telah memberikan yang terbaik pada orang lain, tanpa menyadari bahwa apa yang diberikan Tuhan dalam hidup ini jauh lebih baik daripada apa yang bisa diberikan oleh manusia lain.

Setiap orang selalu merasa belum mencapai yang terbaik untuk dirinya sendiri, tanpa menyadari bahwa mereka telah menumpuk sesuatu yang disebut dengan harta tanpa menyadari bahwa apa yang mereka dapatkan bisa menghidupi mereka sampai mereka masuk ke liang kubur.

Setiap orang selalu merasa menginginkan lebih dari pada apa yang telah mereka dapatkan, tanpa menyadari bahwa mereka perlu mensyukuri apa yang telah mereka miliki dan melihat apa yang mereka punya dan orang lain tak punya.

Setiap orang selalu merasa kalau Tuhan itu kejam, karena Tuhan selalu membuat segala sesuatu memiliki lawannya, seperti kebaikan dengan kejahatan, lapar dan kenyang, sehat dan sakit. Tanpa tahu bahwa tanpa adanya hal-hal negatif kita tak akan pernah menghargai hal-hal yang positif.

Setiap orang selalu menginginkan kekuasaan, di mana dia bisa membuat orang lain melakukan apa pun yang mereka inginkan. Tanpa menyadari bahwa kekuasaan Tuhan jauh lebih besar dari pada kekuasaan manusia.

Manusia selalu menganggap dirinya setara dengan Tuhan, tanpa pernah tahu benarkah Tuhan itu ada atau hanyalah omong kosong belaka.

Manusia mengangungkan agama yang mereka ciptakan tanpa menyadari bahwa apapun yang diciptakan manusia pasti memiliki kelemahan dan tak ada yang sempurna.

Manusia…. Itulah sifat dasar Manusia

Tidak ada komentar: